Selasa, 11 September 2007

Review JOKER ada lelucon di setiap duka by Raymond Waas

Copy from http://waas86.spaces.live.com/Blog/cns!42A06A9954B6322B!177.entry

JOKER... ada joker disini...

Kemarin,gw baca novel pendek pemberian mel -tank you, n also for all the mp3s- judulnya:
JOKER - Ada lelucon di setiap duka
It's a very very interesting book to read, bahasa yang dipakai unformal jadi enak dan ringan di baca. Yang paling gw suka adalah gaya tulisan si pengarang yang kreatif and kocak tapi misterius, dipenuhi dengan ungkapan2 dan adegan2 yang agak 'dewasa' hehehe. Di dalam ceritanya juga terkandung beberapa filosofi ga jelas tapi kalo dipikir2 emang nyata and real.
TAdinya ga begitu suka saat baca Bab 1 buku ini, keknya koq cuma cerita biasa yang mirip cerita sinetron yang terlalu dramatis and dibesar2kan. Tapi opini gw langsung berubah begitu liat judul Bab berikutnya 'Normal di antara abnormal', sangat menarik, bener aja langsung terbawa untuk baca terus..terus dan terus...
Nih tulisan atau prefrence di back covernya:
Ketika yang kamu kejar ternyata bukan yang kamu
inginkan -semua yang klise ternyata tidak
biasa- atau batu justru berada di balik udang.
Mungkin kamu baru saja bertemu dengan seorang JOKER.
HATI - HATI
GAk semua yang tampak seperti yang terlihat
Gak semua yang bunyi seperti yang terdengar
JOKER. Ada lelucon di setiap duka
Akhirnya setelah beberapa jam, berhasil menyelesaikannya, hasilnya menurut gw 7.5/10
Hanya aja bukan soal jalan cerita yang pengen di bahas, tapi makna/rhema yang gw dapet setelah baca ini.
JOKER, hmm kalau mengingat joker yang ada di kartu2 permainan, adalah sosok badut tapi mengerikan sepertinya tersembunyi sesuatu di balik topeng JOKER itu dan yang langsung terpapar di otak adalah suatu image seseorang yang berperingai buruk, licik, penipu dan berwajah dua, suatu image seseorang yg 'negative'. Dalam pengertian gw, JOKER tuh mereka yang bermain sandiwara dalam hidup ini dengan tujuan dan maksud tertentu, yaitu mungkin orang2 tertentu di dalam hidup [or even maybe you, my friend?!]. Poser of life, apa yang mereka ekspresikan atau 'tayangkan' kepada dunia adalah topeng2 palsu. Mungkin, mereka itu para tikus2 politik, kecoak2 jalanan, juga tikus2 dan kecoak2 di tempat2 dan bidang lainnya. Intinya para JOKER tuh ada diluar sana..............
Heh benarkah begitu?! Jujur, TIDAK! Hampir semua manusia adalah JOKER. YES, you and me! We are JOKERs, well ok ok i admit it, especially ME... puas?!
Pernahkah kita ada di satu posisi dimana kita katakan 'hi! apa kabar?baik2 aja kan...' tapi di dalam lubuk hati, mengutuki 'koq ga mati2 sih ni anak?! %&^$#*)&$# !!!' atau mungkin cuma sekedar basa - basi, tanpa ada suatu niat yang sungguh untuk peduli?! Pernahkah kita berbicara begitu manis kepada seseorang, tapi begitu busuk atau hanya mungkin berkata lain dibalik punggung orang tersebut?! Atau saat kita berkata ya kepada teman, orang tua, atasan, siapa aja lah, tapi tindakan kita bukanlah suatu ya seperti yang sudah dikatakan, melainkan tidak melakukan atau justru malah sebaliknya. Dan masih banyak adegan2 klise lainnya dalam hidup kita yang bisa gw tuliskan.
Bukankah adegan2 tersebut di atas adalah sandiwara2 kecil yang sudah sangat sering terjadi bahkan menjadi suatu hal biasa sehingga tanpa sadar kita sudah menjadi joker joker kecil yang profesional?!
Belum lama ini, dengan blak-blak an dan wajah berseri plus tawa lebar gw membuat satu statement di depan banyak orang "hehe maaf aja tante, ini sih yang pertama dan terakhir, ga ada lagi... kalau bukan buat _____ sih ga akan terjadi" dan semua pun ikut tertawa terbahak bersama. Coba baca lagi statement nya, jelas - jelas itu menyatakan suatu tindakan alias kebaikan ini tuh gw lakukan KARENA _______ (isi sendiri) kalo boleh dibilang gw dengan singkat jelas padat mengumumkan bahwa gw ini busuk! Tapi gw lolos dari keramaian tanpa sedikit pun rasa salah apalagi rasa berdosa malahan timbul rasa sedikit bangga karena semua memberikan persetujuan melalui tawa mereka...WHAT A JOKER!!!!! ada lelucon di setiap duka... ada lelucon di setiap kebusukan... what a JOKER I am?!!!! good and better than most people, I think I am -_-" please... forgive me my friends
Coba ingat, kepada siapakah kita berikan kebaikan2 hati kita yang tulus kalau bukan kepada orang2 terdekat dan tercinta yang memiliki posisi penting di hati dan hidup kita?! sincerest kindest for the dearest loved ones, I'd just do anything if I able to for them for completely solely nothing. Gw bisa dengan lancar sekali nafas sebutkan nama orang2 ini, my dearest ones, ya benar ternyata hanya sesedikit itu kebaikan tulus gw -_-"
Memang kita banyak melakukan kebaikan selama hidup kita bahkan gak terhitung lagi. Tapi, selain kebaikan yang di jelasin di atas, sisanya adalah kebaikan balasan, kebaikan imbal, kebaikan pamrih, kebaikan palsu dan kebaikan2 lainnya yang sejujurnya hanya suatu tindakan, yah sesuatu yang kita lakukan sebagai insan manusia agar lebih manusiawi
Trend zaman pun ikut memperburuk keadaan. Dalam dunia bisnis, adalah salah satu faktor kuat untuk bisa survive dengan memilki teman dan relasi dalam jaringan bisnis kita. Bahkan siapa dan berapa banyaknya teman kita pun sekarang sudah menjadi salah satu penentu posisi kita dalam asosiasi kehidupan sosial. Meski lu kere tapi kalo sohib lu tajir, lu bisa kesamber sedikit "priviledges"nya orang2 borju. Loe kere sohib lu kere?! Jangan harep dapet priviledges nya, dapetin yang harusnya adalah rejeki lu sendiri aja di sunat di sana sini...
Kebaikan2 yang tulus sepertinya semakin memudar di zaman2 ini.Para JOKERs kehidupan semakin terpuruk terlibat dalam sandiwara-sandiwara kecilnya, sehingga mereka lupa akan jalan yang benar.
Maaf, kalau sepertinya sisi pandangan gw terlihat begitu 'negative' bahkan sedikit distorted tapi memang ini kenyataan yang ada, pahit dan menyakitkan, apa mau dikata?!
Gw personally believe, cuma ada SATU manusia yang pernah hidup di dunia ini dengan satu misi kebaikan yang paling tulus tanpa ada embel-embel dalam bentuk apapun, just simply LOVE & GRACE. Hidupnya adalah SACRIFICE dengan tujuan SALVATION.
Dear Lord, forgive me for my filthyness. Teach me Your kindest and love. Amen
So, anyone to join?!

Tidak ada komentar: